PPS Kutawis Jadikan Momentum Karnaval Kecamatan Bukateja Sebagai Ajang Sosialisasi Pilkada
Bukateja- Panitia Pemungutan Suara Desa Kutawis jadikan karnaval Tingkat kecamatan Bukateja sebagai ajang sosialisasi pilkada serentak yang akan digelar 27 November mendatang. Sosialisasi dilakukan di tempat start karnaval yaitu lapangan desa Kedungjati, Kamis, 22 Agustus 2024. PPS membagikan brosur yang berisi ajakan untuk datang ke TPS dan menggunakan hak pilihnya pada pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah serta Bupati dan Wakil Bupati Purbalingga. Tidak hanya itu, Sri Wigati yang merupakan anggota dari PPS Desa Kutawis juga menyampaikan bahwa telah terpasang daftar pemilih sementara (DPS) di masing-masing balai desa bapak/ibu bisa cek sudah ada nama bapak/ibu atau belum atau bisa juga dicek secara online melalui https://cekdptonline.kpu.go.id/ pastikan sudah terdaftar nggih”pungkasnya.
Daftar pemilih yang telah di publikasikan tersebut masih bersifat sementara, bapak/ibu bisa memberikan masukan dan tanggapan dalam kurun waktu 10 hari terhitung dari tanggal 18 s.d. 27 Agustus 2024. Masukan dan tanggapan dapat disampaikan kepada PPS di desa masing-masing dengan membawa dokumen kependudukan yang relevan seperti salinan KTP-el, KK, biodata penduduk, atau IKD dari pemilih yang informasinya diusulkan untuk diperbaiki. Dengan demikian tidak ada lagi Masyarakat yang akan kehilangan hak pilihnya pada pilkada mendatang.