
PPS Desa Kutawis Lakukan Sosialisasi Pada Ruwat Bumi Desa Kutawis
Bukateja – Kutawis. Sabtu,(03/08/2024) Panitia Pemungutan Suara Desa Kutawis melakukan sosialisasi pilkada serentak pada acara Ruwat Bumi Desa Kutawis yang diselenggarakan oleh pemerintah dan masyarakat desa kutawis.
Ruwat bumi yang sudah lama tidak dilaksanakan ini, menjadi momen yang sangat ditunggu-tunggu oleh warga Desa Kutawis. Hal ini dibuktikan dengan antusias warga yang terlihat membeludak yaitu hampir mencapai 2.000 peserta. Adapun massa yang datang dalam acara ini berasal dari pelajar, ormas, tokoh keagamaan dan Masyarakat umum. Banyaknya warga yang datang dianggap menjadi momen yang pas untuk PPS melakukan sosialisasi pilkada serentak tahun 2024.
Pada acara yang bertempat di lapangan pule jajar Desa Kutawis ini PPS menyampaikan bahwa akan diselenggarakan pilkada serentak pada tanggal 27 November 2024 mendatang, yang akan memilih Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah, Bupati dan Wakil Bupati Purbalingga.
PPS Desa Kutawis yang pada kesempatan kali ini diwakili oleh PPS divisi sosdiklih parmas dan SDM Sri Wigati mengucapkan “ terimakasih kepada bapak/ibu yang telah menerima petugas pantarlih melakukan coklit data pemilih sehingga diperoleh daftar pemilih berdasarkan DPHP sebanyak 5.630 pemilih.
Tahapan pilkada yang sebentar lagi akan dilaksanakan yaitu pendaftaran calon bupati dan wakil bupati purbalingga yang akan mulai dibuka pada tanggal 27 Agustus 2024 mendatang” imbuhnya.
Harapannya dengan adanya sosialisasi ini partisipasi Masyarakat dalam pilkada serentak 2024 akan meningkat dengan signifikan. Dan akan terpilih pemimpin yang benar-benar berasal dari suara rakyat dan sesuai dengan harapan rakyat. Tidak lupa PPS mengajak warga Masyarakat desa kutawis untuk mensukseskan pilkada serentak 2024 mendatang dengan datang ke TPS menggunakan hak pilihnya taklupa dengan jargonya #ayonyoblosajambolos.