Sosialisasi

PPS Desa Grantung Sosialisasi Kepada Pemuda-Pemudi Karang Taruna Desa Grantung

Grantung, 14 September 2024 – Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Grantung telah melaksanakan Sosialisasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Purbalingga kepada Pemuda Karang Taruna Desa Grantung. Kegiatan Sosialisasi ini sampaikan langsung oleh Ketua PPS dan Divisi Perencanaan, Data, Informasi dan Teknis Penyelenggaraan PPS Desa Grantung, Umar Said dan Rizqi Miftahurrahmah.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan informasi Waktu pelaksanaan Pemilu Serentak pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Purbalingga.

Umar Said menyampaikan bahwa Pemuda-pemudi wajib mencoblos pada pemilihan Kepala Daerah. “Kami menghimbau untuk Pemuda-pemudi Desa Grantung menggunakan hak pilihnya pada 27 November Tahun 2024 dan jangan golput”

Selain itu, dalam kegiatan tersebut juga dibahas Informasi  mengenai Open Rekrutmen Calon Anggota KPPS yang akan berlangsung pada Tanggal 17-28 September 2024.  Dan Pemuda-pemudi dapat berpartisipasi dalam Penyelenggaraan Pilkada Tahun 2024.

Rizqi Miftahurrahmah menyampaikan bahwa Pemuda-pemudi yang berminat dan memenuhi menjadi Calon Anggota KPPS bisa mendaftar di sekretariat PPS. “Tahapan kegiatan PPS selanjutnya yaitu Open Rekrutmen Calon Anggota KPPS, Sehingga Monggo Rekan-rekan Karang Taruna,  bagi yang berminat dan memenuhi syarat dapat mendaftar di sekretariat PPS Desa Grantung pada Tanggal 17-28 September 2024. Dan kami menghimbau untuk semuanya saja yang hadir pada malam hari ini untuk bisa memfollow Instagram dan Facebook serta dapat  mengikuti selalu informasi selanjutnya mengenai Open Rekrutmen Calon Anggota KPPS dan Tahapan di akun media sosial PPS Desa Grantung”

Kegiatan sosialisasi ini diharapkan dapat memberikan informasi mengenai tahapan PPS yang akan datang serta dapat meningkatkan tingkat partisipasi pemilih serta memastikan proses Pilkada berjalan lancar dan demokratis.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 49 kali