Kegiatan Badan Adhoc

PPS Desa Cipawon Menyelenggarakan Uji Publik DPS (Daftar Pemilih Sementara) Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah, Bupati dan Wakil Bupati Purbalingga Tahun 2024

Cipawon-Bukateja. Senin (26/08/2024) pada pukul 20.00 WIB s.d 21.30 WIB Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Cipawon menyelenggarakan Uji Publik Daftar Pemilih Sementara (DPS) Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah, Bupati dan Wakil Bupati Purbalingga Tahun 2024

 

Acara tersebut dilaksanakan di Aula Balai Desa Cipawon yang dihadiri antara lain oleh Kepala desa, Panwasdes dan Tokoh Masyarakat (Kadus dan para Ketua RT) yang dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan mendengarkan Jingle Pilkada 2024 serta pembacaan do’a yang dipimpin oleh Sdr. Satfa

 

Pada sambutannya Re Tali Imani selaku ketua PPS berpesan bahwa peserta Uji Publik supaya mencermati data warga di DPS yang sudah di berikan oleh PPS. Supay mencermati warga yang sudah meninggal, warga belum masuk DPS yang sudah memenuhi syarat, pindah karena merantau dan lain - lain.  Selain itu juga menampaikan supaya  para pemilih dapat mengecek datanya sudah ada  atau belum melalui DPS yang telah terpasang maupun melalui cekdptonline.kpu.go.id.

 

Masyarakat dapat menyampaikan masukan dan tanggapannya melalui PPS/PPK  maupun lapor mandiri dengan membuka laman/portal https://lapor pemilih.kpu.go.id lalu klik daftar hingga diarahkan ke laman/portal selanjutnya. Imbuhnya (Imam Nurlaela)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 35 kali