
Pendaftaran Pantarlih Hari Ke-2 Di Monitoring Oleh PKD
Sesuai dengan jadwal dan tahapan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati serta Walikota dan Wakil Walikota, Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Kejobong membuka pendaftaran Petugas Pemutakhiran data pemilih (Pantarlih) yang dimulai tanggal 13 Juni 2024. Memasuki hari kedua sejak di umumkannya pendaftaran calon Pantarlih, total pendaftar yang sudah mengumpulkan berkas 5 Orang yang terdiri dari pendaftar TPS 001 (1 orang), TPS 002 (2 Orang), TPS 005 (2 Orang), TPS 006 (1 Orang), TPS 8 (1 Orang), sementara TPS 003,TPS 004,TPS 007,TPS 009 belum ada pendaftar.
Selain itu pendaftaran Pantarlih juga selalu di monitoring oleh Andita Novianto selaku PKD Desa Kejobong. “ Saya berharap pendaftaran Pantarlih dapat berjalan sesuai dengan regulasi yang ada, dan berjalan sesuai dengan tahapan yang sudah ditentukan” Ucap Andit.
“Saya selalu memantau medsos PPS Desa Kejobong, sehingga saya tau informasi pendaftaran Pantarlih di IG PPS Kejobong dan saya ingin ikut andil dalam sejarah Pemilihan Kepala Daerah tahun ini khususnya di Desa Kejobong” Ucap Etika, salah satu pendaftar yang sedang menunggu antrian di Sekretariat PPS.
Tugas Pantarlih nantinya adalah membantu PPS untuk mencocokan data pemilih di tiap tiap TPS yang ada di Desa Kejobong. Selain persyaratan umum yang ada, terdapat pula persyaratan khusus bahwa calon pendaftar Pantarlih harus paham dengan teknologi dan memiliki android yang mumpuni agar nantinya pekerjaan dapat berjalan dengan lancar.
“Warga masyarakat Kejobong sangat antusias dengan tahapan ini, dibuktikan dengan banyak nya calon pendaftar yang sudah mengambil berkas di sekretariat sejak dibukanya pendafataran” Ucap Mahardhika disela kesibukannya melayani para pendaftar. (Septi Lestari)