Kegiatan Badan Adhoc

Pelaporan Hasil Coklit Minggu ke II kepada KPU melalui PPK Kecamatan Bukateja

Karangnangka-Bukateja. Pada Minggu (07/07/2024) PPS Desa Karangnangka telah menerima hasil laporan pencoklitan yang dilakukan oleh Pantarlih Desa Karangnangka yang bertempat di aula Balai Desa Karangnangka. Selanjutnya PPS Desa Karangnangka melaporkan hasil pencoklitan tersebut kepada KPU melalui PPK Kecamatan Bukateja. Pada Minggu ke II ini Pantarlih Desa Karangnangka sudah berhasil mencoklit sebanyak 83,64 persen.  

Divisi Perencanaan Data dan Informasi PPK Kecamatan Bukateja Galih Satria menerima laporan tersebut dan  juga menyampaikan terima kasih kepada para pantarlih yang sudah bekerja dengan baik serta mengingatkan kembali Pantarlih agar dalam menjalankan tugasnya harus sesuai dengan ketentuan yang ada. “Memakai rompi, topi, dan identitas ketika melakukan pencoklitan. Tuturnya

Untuk desa karangnangka berarti masih ada 16,36 persen data pemilih yang belum tercoklit. Masih ada waktu dua minggu untuk menyelesaikannya. Imbuhnya

“Semoga coklit yang dilakukan Pantarlih bisa selesai dan seluruh data pemilih selesai di coklit sesuai jadwal yang telah ditentukan”. Tutupnya

 

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 32 kali